Home / Sosial / Pimpin Latihan Peleton Dalmas, Ini Pesan Kapolres Tegal Kota Jelang May Day

Pimpin Latihan Peleton Dalmas, Ini Pesan Kapolres Tegal Kota Jelang May Day

Kota Tegal, RC-// Polres Tegal Kota menggelar pelatihan dan pengecekan kesiapan Peleton Pengendali Massa (Dalmas) menjelang peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day tahun 2025

Pelatihan dipimpin langsung Kapolres Tegal Kota AKBP I Putu Bagus Krisna Purnama. Dalam arahannya, Kapolres menekankan pentingnya pendekatan humanis dalam menghadapi aksi massa

“Saya tekankan kepada seluruh personel untuk tetap mengedepankan sikap humanis namun tetap tegas saat menjalankan tugas, ” ucap AKBP Putu Krisna dalam sesi latihan pengamanan, Rabu (30/04/25).

Disampaikan Kapolres, bahwa pengamanan bukan untuk membatasi buruh ataupun masyarakat menyampaikan aspirasi. Namun untuk mendampingi dan menjamin keselamatan seluruh pihak

Unjuk rasa adalah hak demokratis setiap warga negara, namun kita juga memiliki tanggung jawab untuk menjaga ketertiban dan keamanan bersama,” tegasnya

Selain itu, Kata Kapolres ini juga bentuk komitmen Polres Tegal Kota dan jajarannya dalam menjaga stabilitas kemanan menjelang May Day di wilayah Kota Tegal,” tambahnya

Kapolres mengingatkan agar setiap anggota menjaga keselamatan pribadi dan sesama rekan selama bertugas. Ia menekankan bahwa kesiapan personel dan peralatan harus menjadi prioritas

Kesiapan fisik, mental, dan taktik sangat dibutuhkan dalam pengendalian massa, demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif,” tuturnya

Sementara dalam Latihan yang digelar di halaman Mapolres tersebut mencakup simulasi pengendalian massa, formasi Dalmas, hingga skenario penanganan situasi darurat.

Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Polres Tegal Kota untuk memastikan seluruh personel siap menjalankan tugas dengan profesionalisme tinggi sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku.

Red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *